Call For Paper International Conference of Livestock in Tropical Environment

Program Magister Peternakan, Fakultas Pertanian, Universitas Sebelas Maret (UNS), Surakarta dan Pengurus Besar Perkumpulan Insinyur dan Sarjana Peternakan Indonesia (PB-ISPI) akan menyelenggarakan 1st International Conference of Livestock in Tropical Environment (ICLiTE) secara online pada 1-2 September 2021. Penyelenggara mengundang akademisi, praktisi, dan peneliti (call for paper) untuk berbagi pengetahuan, temuan, hasil penelitian maupun pengalaman dalam bidang yang sesuai tema.

Tema yang diangkat pada seminar internasional ini adalah “Developing strategies in livestock sector as counter measures against meat dependency in tropical countries under the pressure of climate change” atau “Mengembangkan strategi di sektor peternakan sebagai tindakan pencegahan terhadap ketergantungan daging di negara-negara tropis di bawah tekanan perubahan iklim”.

Berdasarkan tema ICLiTE tersebut, dibagi menjadi beberapa topik atau scope, meliputi climate change, environment, feed resources, breeding and genetics, green energy, green economy, GHG emissions, food resilience, production systems, conservation, dan molecular and buotechnology.

Sebagai pembicara utama, dihadirkan para ahli di bidang yang sesuai tema, di antaranya Heather Burrow dari UNE Australia, I Gede Suparta Budisatria dari UGM Indonesia, Elham Assadi Soumeh dari UQ Australia, David Cavero Pintado dari H&N Internasional GMBH, Sutarno dari UNS Indonesia, Gustavo Monago dari ABEG Brazil, dan Didik Purwanto ketua umum PB-ISPI.

Bagi yang berminat untuk berpartisipasi sebagai presenter/penyaji makalah, deadline pengiriman abstrak adalah tanggal 31 Juli 2021. Biaya pendaftaran sebesar Rp. 300.000,- bagi masyarakat Indonesia dan 30 USD bagi masyarakat di luar Indonesia. Pendaftaran dapat dilakukan melalui website resmi https://iclite.id.

Makalah/Paper yang terpilih akan dipublikasikan dalam prosiding online IOP Conference Series: Earth and Environmental Science (IOP-EES) dengan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp. 2.000.000,- atau 150 USD. Prosiding terindeks oleh SCOPUS (https://www.scopus.com/sourceid/19900195068?origin=resultslist) dan telah dijadwalkan untuk terbit pada Quarter 4 2021 https://ioppublishing.org/ees-forthcoming-volumes/.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *